25 October 2025 | Oleh: NATHAN GARZYA
Mahasiswa Teknik Informatika Raih Top 10 Finalis SATU Indonesia Awards 2025
Mahasiswa Informatika UBAYA Masuk Top 10 Finalis SATU Indonesia Awards 2025.
Prestasi membanggakan kembali diraih oleh mahasiswa Program Studi Teknik Informatika Universitas Surabaya (UBAYA). Livio Hardi (NCS 25) berhasil menjadi Top 10 Finalis dalam ajang bergengsi 16th SATU Indonesia Awards 2025 yang diselenggarakan oleh PT Astra International Tbk (Astra).
Dalam kompetisi tingkat nasional ini, Livio Hardi berpartisipasi pada bidang Teknologi dengan topik CyberKITS dan LenI Queantum, yang berfokus pada pengembangan inovasi digital untuk keamanan siber dan pembelajaran teknologi.
Capaian ini menunjukkan semangat mahasiswa UBAYA dalam menghadirkan inovasi yang berdampak positif bagi masyarakat serta memperkuat reputasi UBAYA sebagai kampus yang menghasilkan talenta muda unggul dan berdaya saing nasional.
Selamat atas prestasi luar biasa ini! Semoga keberhasilan ini menjadi inspirasi bagi mahasiswa lainnya untuk terus berinovasi dan berkontribusi bagi bangsa.