Mengapa saya wajib menemui Academic Advisor?
Anda diwajibkan menemui Academic Advisor jika:
- IPS di bawah 2,
- SKS kumulatif kurang dari 9 sks di akhir semester 1, atau kurang dari 18 sks di akhir semester 2, atau kurang dari 27 sks di akhir semester 3, atau
- hampir terkena evaluasi studi (semester 3 atau 7)
Anda tidak akan dapat melakukan perencanaan studi jika belum menemui Academic Advisor, jadi pastikan Anda sudah berkonsultasi sebelum perencanaan studi dimulai.
Pemberitahuan kewajiban menemui Academic Advisor akan terdapat pada bagian bawah KHS yang diterima pada semester tersebut.
